NEWSINFO.ID, BATANGHARI – Bupati Batanghari MuhammadFadhil Arief melantik Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Batanghari Reflizer, Selasa (12/12/2023).
Dalam sambutannya, Bupati mengucapkan selamat kepada Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Batanghari yang baru. “Semoga jabatan ini menjadi berkah,” kata Bupati.
Bupati mengatakan bahwa Dinas Dukcapil Kabupaten Batanghari memiliki peran penting dalam pemberian pelayanan administrasi kependudukan kepada Masyarakat.
Dimana saat ini capaian Pemerintah Kabupaten Batanghari pada tahun 2022 berhasil mencapai kepesertaan BPJS Kesehatan (UHC) sebesar 97,53 persen. Yang mana untuk mendorong angka 100 persen perlu data kependudukan yang baik.
“Bagaimana bisa mencapai 100 persen itu salah satunya di Dinas Dukcapil bagaimana melakukan cleansing data,” ujarnya.
Selain itu, Bupati juga menekankan kepada Kepala Dinas Dukcapil yang baru agar dapat mengkoordinir para staf dibawahnya. Karena Dinas Dukcapil Kabupaten Batanghari, merupakan salah satu dinas yang melakukan pelayanan langsung kepada Masyarakat.
“Saya yakin Pak Reflizer mampu mengkoordinir kawan-kawan di Dinas Capil,
Untuk jabatan Sekretaris Dinas Dukcapil Kabupaten Batanghari yang dulunya di isi Reflizer. Bupati meminta agar segera diisi.
“Ada proses yang ditinggalkan jadi Pak Sekda dan BKPSDMD bagaimana merapikan jajaran di bawahnya. Kita bebaskan kepala untuk melakukan itu,” pungkasnya.
Turut Hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Batanghari Muhamad Azan, Asisten I dan II Setda Kabupaten Batanghari, para Kepala Opd, Camat dan undangan lainnya. (*)