NEWSINFO.ID, BATANGHARI – Wakil Bupati Batanghari H. Bakhtiar, SP hadir dalam CFD Road Show di Kecamatan Mersam. Kecamatan Mersam menjadi tuan rumah acara CFD yang diselenggarakan oleh Disparpora Kabupaten Batanghari. Acara berlangsung di lapangan SMPN 5 Kelurahan Kembang Paseban pada Minggu, (28/07/2024).

Masyarakat Kecamatan Mersam sangat antusias dalam menyertai jalan santai dan senam bersama. Dalam rangkaian kegiatan CFD Road Show di Kecamatan Mersam, juga diadakan kegiatan sunat massal gratis oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Batanghari bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Mersam dan Puskesmas Desa Sungai Puar untuk masyarakat.

Para pelaku UMKM merasa senang dengan adanya acara ini karena dapat meningkatkan pendapatan mereka. Selain itu, dalam CFD ini juga diselenggarakan Door Prize yang dinantikan oleh masyarakat dalam pengundian.

Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Batanghari, Forkopimcam Mersam, Kepala OPD beserta stafnya, Lurah, Kepala Desa, dan masyarakat Kecamatan Mersam.(*)

By Redaksi